Skip to content

5 Cara Mudah Hapus Watermark TikTok Online Tanpa Aplikasi

  • by
5 Cara Hapus Watermark TikTok Online 

Watermark dalam video TikTok seringkali mengganggu, apalagi jika video tersebut ingin di upload ulang. Sebenarnya ada banyak sekali cara untuk hapus watermark TikTok online. Nah, kalau kamu penasaran langsung saja simak pembahasannya pada artikel ini.

5 Cara Hapus Watermark TikTok Online 

5 Cara Hapus Watermark TikTok Online 

Menghilangkan tulisan atau watermark TikTok bisa dilakukan dengan mudah di TikTok langsung ataupun di Google dengan melalui beberapa situs. Dengan cara ini, maka kamu sudah tidak perlu menginstall aplikasi ataupun melalui proses yang cukup panjang.

Jika menurutmu cara online lebih efektif, silahkan coba ikuti beberapa cara berikut ini:

1. Aplikasi TikTok Langsung

Cara pertama ini dilakukan di aplikasi TikTok langsung dan melalui folder cache. Cara ini harus dilakukan secara online karena kamu harus terlebih dahulu menonton video sampai selesai. 

  • Pertama silahkan buka TikTok melalui perangkat.
  • Tentukan video TikTok yang akan kamu hapus tanda airnya.
  • Tonton video tersebut hingga selesai, jika tidak maka hasilnya tidak akan sempurna.
  • Lanjutkan dengan pergi ke File Manager.
  • Pilih Penyimpanan Internal kemudian klik ke Android dan pilih Data.
  • Silahkan buka file Com.ss.android.ugc.trill.go.
  • Cari Cache kemudian pilih Video. Disini akan muncul file video yang sudah kamu tonton, tapi belum bisa diputar.
  • Kamu harus ubah ekstensi file video tersebut menjadi Mp4.
  • Sekarang video tersebut sudah menjadi video tanpa tulisan ataupun watermark TikTok.
  • Simpan pada galeri atau bisa juga kamu bagikan di beberapa sosial media.

2. Situs SnapTik

SnapTik

SnapTik adalah situs online yang biasa digunakan untuk mengunduh video di TikTik tanpa tulisan ataupun watermark. Penggunaan situs ini tidak terlalu rumit karena kamu hanya perlu menyalin link nya saja:

  • Buka TikTok yang ada di perangkat.
  • Pilih video yang ingin di unduh atau dihapus watermarknya.
  • Lanjutkan dengan menyalin link video tersebut. Caranya adalah dengan klik di ikon bagikan dan pilih Salin Tautan.
  • Buka situs SnapTik melalui web browser.
  • Tempel link yang sudah disalin pada kolom yang ada.
  • Pilih opsi Download dan tunggu sampai selesai.

3. Tikmate Online

Tikmate Online

Situs untuk menghapus TikTok watermark ini memiliki keunggulan pada proses downloadnya yang terbilang sangat cepat. Situs ini juga kompatibel untuk semua perangkat, mulai dari Android sampai sistem komputer macOS. 

Menariknya lagi kualitas videonya super HD sehingga lebih baik daripada video aslinya. Berikut adalah cara hapus watermark TikTok online dengan Tikmate yang bisa kamu ikuti:

  • Caranya masih sama, pilih salah satu video yang ingin dihapus watermarknya.
  • Copy link dari video TikTok tersebut.
  • Buka web browser yang ada di perangkat, lalu akses situs Tikmate online.
  • Paste tautan atau link yang sudah di copy pada kolom “Paste Video URL from TikTok”.
  • Pilih opsi Download yang ada di sebelah kolom URL tersebut.
  • Kamu bisa klik opsi “Simpan Video” dan tunggu prosesnya selama beberapa saat.
  • File yang sudah didownload akan tersimpan langsung pada Android yang kamu gunakan.

4. Remover Online

videowatermarkremoveronline.com

Remover online adalah situs web yang memungkinkan kamu untuk menghapus tulisan atau watermark dari video Tiktok. Situs yang satu ini juga bisa diakses secara gratis dan proses pengunduhannya juga sangat mudah.

Laman web ini bahkan mampu mendeteksi watermark dari video secara otomatis. Kamu juga menyimpan file yang diedit dengan kualitas HD sehingga sudah pasti tajam dan jernih.

  • Pilih video TikTok yang memiliki tanda air.
  • Akses situs Remover Online melalui smartphone atau komputer di alamat videowatermarkremoveronline.com.
  • Upload file video yang sudah disimpan dan ingin dihapus watermarknya. Caranya adalah dengan tekan Drag or Click Video Here.
  • Pilih opsi Remove Watermark dan tunggu sampai proses converter selesai dengan sempurna.
  • Apabila sudah selesai, lanjutkan dengan memilih tombol Download untuk menyimpannya di PC atau laptop kamu.

5. Kapwing Studio

Kapwing Studio

Kapwing Studio merupakan situs download dan hapus watermark TikTok online yang paling populer. Beberapa keunggulan yang ditawarkan ada pada proses unduh yang cepat, tampilan user friendly, aman, dan pastinya tak perlu akun untuk mengaksesnya.

Untuk menggunakan situs ini, kamu hanya perlu menyiapkan link video TikTok dengan jaringan internet yang stabil.

  • Masih sama seperti cara sebelumnya, buka aplikasi Tiktok dan pilih salah satu video yang ingin dihilangkan tandanya.
  • Share video tersebut dengan cara klik ikon Bagikan dan pilih opsi Salin Tautan.
  • Buka browser yang sering kamu pakai untuk menjelajah di Internet, kemudian buka situs Kapwling dan klik Get Started.
  • Paste link di sebuah kolom.
  • Tunggu hingga video muncul.
  • Pilih opsi Edit Video lalu klik menu Crop.
  • Crop sampai tanda air yang ada dalam video benar-benar terpotong.
  • Pilih Done Cropping supaya dialihkan menuju halaman pertama.
  • Tekan Publish dan tunggu selama beberapa menit.
  • Proses selesai dan video tanpa watermark bisa disimpan di galeri.

Deretan cara hapus watermark TikTok online di atas memang bisa dilakukan tanpa aplikasi tambahan apapun. Kamu tinggal pilih salah satu cara yang menurut kamu paling berhasil. Semoga dapat membantu!

Kamu membaca artikel ini di pojoksosmed.com. Pojoksosmed merupakan website penyedia jasa sosial media, dimana kamu bisa menambah followers, views ataupun likes titkok kamu dengan mudah dan cepat. Kamu bisa cek jasa untuk tiktok yang kami tawarkan:

  1. Jasa Followers TikTok
  2. Jasa Views Video TikTok
  3. Jasa Likes Video TikTok

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *