Skip to content

4 Cara Menghapus Postingan yang Disukai di Instagram dengan Mudah!!

  • by
Cara Menghapus Postingan yang Disukai di Instagram

Postingan di Instagram yang telah disukai atau dilike bisa kamu unlike atau tidak sukai lagi dengan mudah. Cara menghapus postingan yang disukai di Instagram (IG) merupakan hal yang bisa kamu lakukan di aplikasi Instagram Android. Unlike postingan di IG bisa kamu lakukan satu per satu maupun sekaligus.

Cara Menghapus Postingan yang Disukai di Instagram

Cara Menghapus Postingan yang Disukai di Instagram

Fitur Like yang ada di Instagram merupakan fitur yang penting dan menandakan banyak hal. Postingan yang mendapatkan banyak like berarti merupakan postingan yang disukai dan bisa menjadi favorit banyak orang. Like bisa diberikan pada postingan apapun, baik dari postingan sendiri maupun orang lain.

Like yang telah diberikan ternyata bisa dihapus atau disembunyikan. Fitur ini memang tidak bisa langsung kamu akses. Fitur tersebut tersedia di menu Pengaturan dan Interaksi. 

Jika tidak mengetahuinya, kamu mungkin salah sangka dan menganggap like yang telah diberikan tidak bisa dihapus sama sekali. Berikut adalah cara menghapus dan menyembunyikan like pada postingan Instagram:

1. Cara Menghapus Like di Instagram

Biasanya unlike pada postingan Instagram dilakukan karena 2 alasan. Alasan pertama adalah tidak sengaja. Kamu tidak sengaja menyukai postingan tertentu dan merasa ingin menghapus like tersebut karena satu dan lain hal.

Alasan kedua adalah karena postingan Instagram dianggap tidak lagi pantas disukai. Seiring berjalannya waktu kamu mungkin mendapati bahwa postingan Instagram yang sekarang dilike tidak lagi keren atau sudah mengecewakan.

Cara menghapus postingan yang disukai di IG mudah dilakukan dan bisa dilakukan dari menu Interaksi. Kamu harus terlebih dahulu mengakses Pengaturan. Berikut adalah cara menghapus like pada postingan yang disukai di Instagram:

  • Buka aplikasi Instagram.
  • Login menggunakan akun IG-mu.
  • Pada menu Profile, ketuk ikon Tiga Garis.
  • Kemudian, pilih Your Activity.
  • Ketuk Interactions, kemudian pilih Likes.
  • Daftar postingan yang kamu like akan muncul.
  • Kamu bisa mengetuk Sort & Filter untuk mengurutkan postingan yang dilike.
  • Ketuk postingan yang likenya ingin dihapus.
  • Kemudian, ketuk Unlike.
  • Like pada postingan tersebut akan dihapus.

2. Cara Menghapus Like di Instagram Sekaligus

Cara menghapus postingan yang disukai di Instagram juga bisa dilakukan sekaligus. Cara sebelumnya memang membuat kamu bisa menghapus like. Namun, cara tersebut bisa jadi menghabiskan waktu karena kamu harus menghapusnya dalam waktu lama.

Penghapusan Like di Instagram tentu bisa kamu lakukan sekaligus dengan memilih postingan mana yang Likenya akan dihapus. Berikut adalah cara menghapus postingan yang disukai di Instagram sekaligus cepat menghemat waktu:

  • Buka aplikasi Instagram.
  • Login menggunakan akun IG-mu.
  • Pada menu Profile, ketuk ikon Tiga Garis.
  • Kemudian, pilih Your Activity.
  • Ketuk Interactions, kemudian pilih Likes.
  • Daftar postingan yang kamu like akan muncul.
  • Kamu bisa mengetuk Sort & Filter untuk mengurutkan postingan yang dilike.
  • Ketuk dan tahan postingan yang likenya ingin dihapus.
  • Silakan pilih postingan mana yang ingin likenya kamu hapus.
  • Kemudian, ketuk Unlike.
  • Like pada postingan tersebut akan dihapus.

3. Cara Menyembunyikan Like pada Postingan Instagram Orang Lain

Cara Menyembunyikan Like pada Postingan Instagram

Selain menghapus Like, kamu juga bisa menyembunyikan like di Instagram. Like yang telah disembunyikan tidak akan tampil dan dilihat oleh orang lain. Karena disembunyikan, Like masih akan tetap ada dan hanya mempengaruhi aspek visual saja.

Like yang disembunyikan akan juga menyembunyikan jumlah like. Dalam satu opsi pengaturan, nantinya kamu bisa menyembunyikan Like dan menyembunyikan jumlah like. Like dalam aplikasi Instagram bisa disembunyikan melalui menu Pengaturan, khususnya bagian Privasi.

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk menyembunyikan like pada postingan Instagram orang lain:

  • Buka aplikasi Instagram.
  • Login menggunakan akun IG-mu.
  • Pada menu Profile, ketuk ikon Tiga Garis.
  • Kemudian, pilih Settings.
  • Ketuk Privacy, kemudian pilih Posts.
  • Di sana, kamu akan menemukan opsi Likes and Views.
  • Ketuk tombol Hide Like and View Counts untuk mengaktifkannya.
  • Sekarang like pada postingan Instagram orang lain akan disembunyikan.

4. Cara Menghilangkan Like dari Pengguna Lain pada Postingan IG Sendiri

Pada cara sebelumnya, kamu mendapatkan informasi mengenai cara menyembunyikan like pada Instagram orang lain. Sekarang, kamu akan mendapatkan informasi mengenai cara menghilangkan like pada postingan di Instagram sendiri.

Kadangkala, kamu mendapati ada orang-orang yang tidak disukai atau tidak dikenal menyukai postingan Instagram yang kamu buat. Hal tersebut tidak selalu memberi kesan yang positif. Kamu bisa saja tidak menyukai postingan IG disukai oleh orang-orang yang tidak dikehendaki.

Menyembunyikan Like dari IG sendiri bisa dilakukan dengan mengubah akun Instagram menjadi akun Privat. Dengan demikian, orang tidak dikenal tidak akan bisa menyukai postingan Instagram kamu. Berikut adalah cara menghilangkan like dari pengguna lain di Instagram sendiri.

  • Buka aplikasi Instagram.
  • Login menggunakan akun IG-mu.
  • Pada menu Profile, ketuk ikon Tiga Garis.
  • Kemudian, pilih Settings.
  • Ketuk Privacy.
  • Perhatikan opsi Account Privacy.
  • Ketuk tombol Private Account untuk mengaktifkannya.
  • Pop up Switch to Private Account akan muncul.
  • Pilih saja Switch to Private.
  • Akun Instagram sudah dibuat privat dan tidak akan memunculkan like dari pengguna lain.

Cara menghapus postingan yang disukai di Instagram secara satu per satu maupun sekaligus bisa kamu lakukan dengan mudah. Like pada Instagram memang memberi dampak yang besar. Ke depannya, selektif dalam memberi like postingan Instagram agar tidak perlu menghapus like di kemudian hari.

Pojoksosmed merupakan website penyedia jasa sosial media. Kami menawarkan berbagai macam service yang bisa kamu beli untuk mengembangkan akun instagram kamu dengan cepat. Kamu bisa membeli followersmembeli likes maupun membeli viewers untuk konten-konten instagram kamu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *