Skip to content

5 Fungsi Blog Pribadi di Instagram + 3 Cara Memanfaatkannya!!

Ada beberapa hal yang seringkali membuat orang penasaran dalam aplikasi Instagram. Salah satunya adalah blog pribadi. Tidak sedikit yang mempertanyakan tentang apa sebenarnya fungsi blog pribadi di Instagram. Bahkan, mungkin kamu sendiri menjadi salah satunya.

Fungsi Blog Pribadi di Instagram

Fungsi Blog Pribadi di Instagram

Saat menggunakan Instagram, tentu kamu akan melihat ada begitu banyak hal di dalamnya. Termasuk di dalam profil akun Instagram milikmu. Salah satunya adalah blog pribadi. Tahukah kamu bahwa sebetulnya tidak sedikit yang mempertanyakan apa itu fungsi dari blog pribadi tersebut.

Bisa jadi kamu pun juga mempertanyakan apa sebenarnya kegunaan dari informasi tersebut. Pada hakikatnya, blog pribadi di Instagram merupakan kategori akun profesional yang ada di Instagram dan dapat diaktifkan dengan mudah tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun. Lalu, apa fungsinya?

  • Guna mempercantik tampilan akun Instagram milik seseorang. Akunmu akan terlihat lebih profesional sehingga membuat audiens beranggapan bahwa akunmu keren.
  • Memperjelas status maupun identitas akun Instagram. Ini sangat penting untuk kebutuhan tertentu terkait akun Instagram tersebut.
  • Sangat berguna untuk akun instagram bisnis demi mempermudah audiens dalam menghubungi pemilik akun Instagram tersebut. Terlebih saat ini hampir semua akun Instagram bisnis sudah memakai label seperti ini demi kepentingan mereka.
  • Dapat digunakan untuk mengetahui berapa banyak orang yang mengunjungi akun milikmu. Dengan demikian, analitik Instagram bisa menjadi lebih mudah dipahami dengan baik.
  • Untuk mengetahui berapa banyak orang yang membagikan psotingan dalam akun milikmu.

Cara Membuat Blog Pribadi di Instagram

Siapapun bisa membuat blog pribadi Instagram secara mudah. Pasalnya, memang ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dari membuat blog.

Kamu bisa mencobanya jika ingin membuat Instagram menjadi lebih menarik dan profesional. Termasuk saat kamu ingin menambahkan blog pribadi pada akun Instagram milikmu demi kepentingan bisnis. Berikut adalah cara untuk membuat blog pribadi di Instagram:

  • Buka terlebih dahulu akun Instagram yang kamu miliki.
  • Kemudian, silakan kunjungi menu Profil.
  • Pada menu tersebut, kamu bisa langsung mengetuk pilihan ikon Garis Tiga di bagian pojok kanan atas.
  • Selanjutnya, silakan pilih menu Fitur Bisnis Instagram.
  • Lalu, kamu bisa pilih Lanjutkan.
  • Tentukan kategori yang kamu inginkan.
  • Lanjutkan dengan melakukan verifikasi nomor kontak.
  • Pastikan nomor kontak yang kamu cantumkan aktif.
  • Jika sudah, silakan ketuk opsi Selanjutnya.
  • Berikutnya, kamu bisa melanjutkan proses dengan menautkan akun Instagram milikmu menggunakan Facebook.

Bagaimana Jika Label Kategori Tidak Muncul?

Bagaimana Jika Label Kategori Tidak Muncul

Setelah mengetahui fungsi blog pribadi di Instagram, maka berikutnya kamu pasti akan coba untuk membuatnya. Namun, jika ternyata pada akhirnya label tersebut tidak muncul, maka jangan dulu panik. Lakukan beberapa langkah di bawah:

  • Buka terlebih dahulu profil Instagram milikmu.
  • Kemudian, kamu bisa langsung masuk ke Edit Profile. Tombol ini ada bagian bawah followers dan following.
  • Lihat ke bagian Tampilan Profil. Ketuk tulisan yang ada pada bagian sebelahnya.
  • Pada bagian Tampilkan Kategori, kamu bisa langsung mengaktifkannya.
  • Kamu bisa mengetuk atau memberikan tanda ceklis pada bagian pojok kanan atas.
  • Berikutnya, silakan cek kembali profil Instagram milikmu. Pasti label Blog Pribadi sudah muncul di bagian bio milikmu.

Bagaimana Jika Ingin Menghilangkan Label Kategori di Instagram?

Bagaimana Jika Ingin Menghilangkan Label Kategori di Instagram

Fungsi blog pribadi di Instagram memang penting. Namun, jika kamu berubah pikiran dan ingin menghilangkan label kategori pada platform Instagram, maka tidak perlu cemas. Caranya pun sangat mudah dilakukan. Kamu bisa menghilangkan label kategori dengan cara berikut:

  • Buka profil Instagram milikmu.
  • Kemudian, ketuk opsi Edit Profil. Opsi ini terletak pada bagian bawah followers dan following.
  • Selanjutnya, pada bagian Menu Profil, kamu bisa segera mengetuk tulisan yang ada di sampingnya.
  • Jika sudah, pada bagian Tampilkan Kategori, kamu bisa langsung menonaktifkan tombolnya.
  • Klik tombol ceklis pada bagian pojok kanan atas.
  • Proses menghilangkan label kategori selesai dilakukan. Kamu bisa langsung mengecek tampilan profil Instagram milikmu.

Bagaimana Cara Mengganti Label Kategori?

Sama halnya seperti membuat label kategori, menggantinya pun tidak sulit dilakukan. Kamu hanya perlu menerapkan beberapa langkah saja agar bisa mengganti label kategori yang ada pada profil Instagram milikmu.

  • Buka halaman profil Instagram milikmu.
  • Kemudian, kamu bisa langsung mengetuk tombol Edit Profil.
  • Jika sudah, silakan temukan bagian Kategori dan klik.
  • Lalu, pilih kategori mana yang sesuai dengan keinginanmu. Jangan lupa beri tanda ceklis pada kategori pilihanmu.
  • Apabila sudah, akhiri proses tersebut dengan mengetuk opsi Ceklis pada bagian kanan atas.
  • Proses ganti label kategori telah selesai dilakukan. Sekarang kamu sudah bisa mengganti label kategori sesuai keinginan.

Fungsi blog pribadi di Instagram memang begitu banyak. Salah satunya adalah untuk kepentingan bisnis. Jika kamu ingin menggunakan Instagram untuk kepentingan bisnis maupun sekedar membuat tampilan Instagram semakin keren, maka ada baiknya menggunakan label kategori blog pribadi. 

Kamu juga bisa menambahkan nomor whatsapp kamu di bio instagram kamu ataupun menggunakan linktree untuk nomor whatsapp kamu agar mudah dihubungi.

Pojoksosmed merupakan website penyedia jasa sosial media. Kami menawarkan berbagai macam service yang bisa kamu beli untuk mengembangkan akun instagram kamu dengan cepat. Kamu bisa membeli followersmembeli likes maupun membeli viewers untuk konten-konten instagram kamu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *