Lakukanlah cara mengetahui stalker di IG bila penasaran dengan orang-orang yang membuka profil instagram Anda. Caranya mudah! Bisa lewat aplikasi, situs, atau memanfaatkan fitur yang disediakan oleh IG secara resmi.
Selengkapnya silakan simak ulasan di bawah ini.
Cek stalker IG online
Ada hal positif yang bisa didapatkan bila Anda tahu cara cek stalker instagram. Salah satunya adalah mengenal teman IG secara lebih dekat.
Bagi toko online, cara ini juga bisa dilakukan untuk melihat profiling orang-orang yang sering kepo ke profil mereka.
Dengan informasi ini, pemilik akun bisa melakukan analisa lalu membuat konten yang pas sesuai dengan profiling orang yang berkunjung ke akun tersebut.
Bila ini dilakukan, bukan tidak mungkin konten atau postingan akan banjir like instagram gratis.
Nah, berikut ini adalah cara termudah untuk melakukan cek stalker IG via online:
- Kunjungi situs jnckmedia.com/igstalk via desktop atau smartphone.
- Masukkan username ke dalam kolom yang tersedia.
- Klik I’m not Robot.
- Akan muncul gambar, pilihlah sesuai yang diperintahkan. Lakukan sampai muncul centang hijau di kotak I’m not Robot.
- Klik Submit.
- Tunggu prosesnya selesai.
- Silakan cek hasilnya pada bagian Result yang ada di bawah.
Akun-akun yang muncul tersebut bisa Anda buka asalkan akunnya tidak digembok.
Cara pertama ini bisa digunakan untuk melihat stalker IG siapa saja. Bekal Anda hanya satu, tahu username-nya.
Cara mengetahui stalker di IG via aplikasi
Selain cara di atas, Anda juga bisa menggunakan aplikasi untuk melihat siapa saja yang stalking akun. Ada banyak aplikasi yang bisa digunakan. Caranya adalah dengan mencari langsung di Apps Store atau Play Store.
Anda bisa mulai dengan mencari di kolom pencarian dengan kata kunci “cek stalker IG” atau “who viewed my instagram”. Selanjutnya klik search dan layar akan memperlihatkan berbagai pilihan aplikasi.
Cari aplikasi terbaik yang sesuai dengan kebutuhan. Misalnya mencari yang ringan, fiturnya lengkap, dll.
Salah satu aplikasi yang paling banyak diunduh dan tergolong ringan adalah Follower Analyzer for Instagram. Developernya adalah Maximo Lab dan sudah diunduh lebih dari 5 juta kali. Saat ini, aplikasi ini mendapatkan bintang 4,1 dari total ulasan lebih dari 100 ribu.
Selain aplikasi ini, masih ada lagi apk lainnya yang juga bisa diunduh. Yang perlu dijadikan perhatian, bila Anda memilih menggunakan apk, maka Anda perlu login ke akun IG melalui apk tersebut.
Inilah salah satu kelemahan aplikasi. Sebab bagaimanapun, login di aplikasi pihak ketiga seperti ini berisiko kena hack. Bahkan, dalam review yang ditulis oleh penggunanya, ada yang akunnya sampai diblokir.
Oleh karena itu, sebaiknya Anda menggunakan cara yang resmi. Sebuah fitur cek stalker IG online yang disediakan oleh instagram sendiri.
Cara melihat orang yang stalking IG tanpa aplikasi
Cara yang paling aman adalah dengan melihat stalker menggunakan fitur resmi dari instagram. Syaratnya, Anda hanya perlu mengubah profil Anda ke akun profesional. Setelah beralih ke akun profesional, Anda akan mempunyai akses untuk membuka insight instagram.
Insight instagram inilah yang menjadi tempat Anda melihat orang yang kepo tentang profil dan foto-foto di akun instagram.
Berikut adalah cara beralih ke akun profesional:
- Buka aplikasi IG.
- Klik ikon profil.
- Klik 3 garis horizontal di kanan atas, pilih menu Pengaturan.
- Pilih Akun.
- Scroll ke bawah dan pilih Beralih ke Akun Profesional.
- Silakan ikuti langkah selanjutnya, isi sesuai dengan profil akun atau pribadi.
Jika semua langkah sudah selesai, akan ada menu insight yang muncul di bagian atas saat Anda klik 3 garis horizontal di bagian profil. Insight inilah yang bisa dipakai untuk menganalisa performa akun dan melihat jumlah like, dan yang lainnya.
Apabila setelah menggunakan fitur ini engagement akun masih kurang bagus, silakan beli likes instagram terbaik sebagai solusi tercepat dan aman.
Note: Ketika Anda mengubah profil ke akun profesional, maka akun tidak bisa diatur privat. Untuk bisa membuat akun jadi privat, silakan kembalikan jadi akun pribadi dulu.
Itulah cara mengetahui stalker di instagram yang mudah, baik dengan maupun tanpa aplikasi. Selamat mencoba dan carilah yang paling aman. Saran kami, pakai yang resmi.