Skip to content

Cara Meminta Endorsement dengan Tepat dan Tutorialnya

Cara meminta endorsement itu ada etikanya. Tidak bisa langsung blusak blusuk begitu saja. Cari tahu dengan jelas dan tingkatkan penjualan Anda dengan cepat.

Sebelum memutuskan untuk endorse, tentukan dulu mau memakai jasa siapa. Apakah selebgram atau artis. Sebab keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan.

Kalau artis biasanya load kerjanya tinggi sehingga antrenya juga panjang. Mereka juga menetapkan manajemen sendiri untuk mengelola endorsement-nya.

Sedangkan selebgram macam-macam, ada yang menggunakan jasa manajemen, ada yang bisa dihubungi secara langsung. Bagaimana membedakannya? Simak ulasan lengkapnya hanya di sini!

Artis, selebgram pemula, dan terkenal

Sudah disebutkan di atas bahwa masing-masing pelaku endorse memiliki perbedaan masing-masing dalam hal cara pemakaian jasa. Ada yang bisa langsung dihubungi tapi ada juga yang harus menggunakan pihak ketiga.

Dalam hal ini ada 3 kategori berbeda yang harus dipahami oleh para pemilik toko online, di antaranya:

Selebgram pemula

Dimulai dengan selebgram pemula. Jika Anda mau menggunakan jasa mereka, tentu prosesnya bisa jauh lebih cepat. Alasannya simpel, tak ada antrean yang mengular untuk menyewa jasa mereka. Mereka juga bisa langsung dihubungi melalui DM atau kontak yang ada di bio.

Anda bisa langsung berdiskusi mengenai rate dan membuat kesepakatan bersama secara langsung. Ini merupakan salah satu kelebihan dari selebgram pemula. Sebaliknya, kelemahannya adalah mereka memiliki jumlah pengikut yang tidak terlalu banyak.

Audiens-nya juga kadang tidak mudah dibidik karena tak cukup beragam. Meski demikian, harganya biasanya sesuai, kok!

Selebgram terkenal

Kalau Anda mau pakai jasa seorang selebgram yang namanya sudah terkenal, biasanya harganya juga sudah lumayan tinggi.

Selain itu, prosesnya juga bisa lama karena harus antre dengan para endorser lain. Namun bagusnya, para selebgram ini sudah profesional dan terbiasa dengan iklan. Jumlah pengikut mereka banyak dan mayoritas loyal.

Artinya, para pengikut bisa dengan mudah terpengaruh dengan apa saja yang di-posting oleh selebgram tersebut. Peningkatan jumlah follower bisa dipastikan di sini. Estimasi persentase kenaikannya tergantung pada siapa selebgram yang dipilih.

Artis

Tarif endorsement artis mencapai jutaan hingga puluhan juta rupiah dalam sekali post. Kalau budget Anda sudah mencukupi, maka silakan coba. Akan tetapi di sini para artis biasanya tergabung dalam manajemen khusus endorse.

Artinya, Anda perlu menghubungi pihak manajemen atau pihak ketiga yang akan menghubungkan Anda dengan si artis.

Selain 3 pelaku endorsement di atas, Anda juga bisa beriklan melalui akun-akun terkenal seperti akun komunitas, akun fanbase, dll. Akun-akun semacam ini bisa langsung dihubungi secara langsung. Selain bisa post di feed, mereka juga biasanya buka untuk paid promote.

Anda juga bisa menghubungi tempat beli followers instagram terbaik untuk mendapatkan pengikut dalam jumlah cepat buat olshop yang sedang dibangun. Supaya para calon follower lebih tertarik untuk mengikuti.

Tutorial cara meminta endorsement yang benar dan menghasilkan

Bagi para olshoppers, memahami pengertian endorse adalah suatu hal yang amat perlu sebelum memutuskan untuk menggunakan jasa para selebgram.

Gambar Cara Meminta Endorsement

Tidak hanya itu, akad endorse dan tutorial cara meminta endorsement di bawah ini juga bisa dipraktekkan agar langkah pemasaran melalui instagram bisa berdampak baik buat bisnis yang sedang dijalankan.

  1. Usahakan untuk mengenali profil selebgram sebelum memutuskan untuk endorse.
  2. Buatlah daftar perbandingan antara selebgram satu dengan yang lain.
  3. Sesuaikan profil mereka dengan produk yang sedang kita pasarkan.
  4. Kenalkan audiens dengan membuka profil para pengikut si selebgram.
  5. Coba cek bio mereka, apakah ada nomor kontak yang bisa dihubungi.
  6. Kalau di bio ada tulisan untuk menghubungi manajer, maka berarti Anda akan terhubung ke pihak ketiga. Seluruh akad ke depannya akan membutuhkan pihak ketiga ini.
  7. Tanyakan dengan sopan dan mulailah dengan profesional

Yang perlu diketahui, hubungan antara pemilik toko instagram online dan para selebgram adalah sebuah kerja sama yang harusnya menguntungkan kedua belah pihak. Ini bukanlah kerja sama sekali, kemudian selesai. Tapi sifatnya berkelanjutan.

Maka dari itu, cara meminta endorsement yang dilakukan haruslah dengan cara-cara yang baik dan tidak saling merugikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *