Saat ini, banyak sekali orang yang dapat menghasilkan uang lewat media sosial. Salah satunya adalah TikTok. Lalu, bagaimana cara mengambil uang di TikTok?
Cara Menghasilkan Uang di TikTok
Ada banyak cara untuk menghasilkan uang dari TikTok. Setidaknya, ada 5 cara yang paling populer dan mudah untuk mendapatkan penghasilan dari sosial media yang satu ini.
1. Dapatkan Hadiah dari Live Streaming
Salah satu cara paling mudah adalah dengan melakukan siarang langsung atau live streaming di TikTok. Dengan car aini, kamu bisa mengumpulkan hadiah virtual dari para pengguna TikTok lain.
Jadi, para followers akan mengapresiasi konten yang kamu buat ketika melakukan live streaming dengan hadiah virtual. Nantinya, kamu bisa menukar hadiah live TikTok tersebut dengan uang.
Agar hasilnya maksimal, hal terpenting adalah melakukan siarang langsung di waktu yang tepat. Misalnya, kamu bisa melakukan live streaming di jam-jam pulang kerja atau di malam hari.
Selain itu, kamu juga dapat memaksimalkannya dengan hashtag supaya pengguna lain bisa menemukan profil & nonton live streaming kmu secara real time dengan lebih mudah.
2. Maksimalkan Toko Onlinemu dengan Iklan In-feed
Cara lain untuk menghasilkan uang melalui TikTok adalah dengan membuat iklan in-feed. Bagi kamu yang belum tahu, ini adalah fitur promosi yang bisa meningkatkan pemasaran organik.
Jadi, cara ini sangat cocok untuk kamu yang punya toko online. Pasalnya, iklan in-feed bisa menjangkau audiens jauh lebih luas di dunia TikTok.
Tentu saja, layanan atau produk yang kamu tawarkan akan lebih banyak menarik audiens. Jika target audiens tepat, mereka akan tertarik membelinya.
3. Hasilkan Uang Melalui Sponsored Content Post
Kamu juga bisa mendapatkan uang di TikTok lewat sponsored content post. Di sini, kamu harus menjadi influencer.
Maksudnya, kamu harus membuat konten video yang menarik agar punya banyak followers dan viewers.
Lalu, lakukan kerjasama dengan brand tertentu untuk menghasilkan konten sponsor di platform media sosial ini.
Tujuan dari konten bersponsor ini adalah untuk mempromosikan layanan atau produk suatu brand.
Saat ini, strategi pemasaran oleh influencer sangat diminati. Itulah kenapa cara ini menjadi kesempatan besar yang tidak boleh kamu lewatkan.
Sebagai kreator konten video TikTok yang bekerjasama dengan brand tertentu, kamu harus bisa dan selalu menujukkan sikap yang profesional dan baik.
Selain menarik, konten yang kamu buat harus fokus menyorot kegunaan dan keunggulan layanan atau produk dari brand yang kerja sama dengan kamu.
Satu lagi, jangan lupa untuk berinteraksi dengan followers guna meningkatkan engagement. Jadi, hasil konten sponsor pun akan membuat pihak brand puas.
4. Gabung TikTok Creator Fund
Untuk menghasilkan pundi-pundi uang dengan mudah melalui TikTok, kamu juga bisa mencoba cara lain, yaitu gabung dengan TikTok Creator Fund.
Bagi kamu yang belum tahu, TikTok Creator Fund memberikan penghargaan kepada para kreator konten yang membuat video menarik & populer di platform TikTok.
Umumnya, semakin banyak viewers yang didapatkan dari konten video, semakin besar pula penghasilan yang akan kamu dapatkan dengan cara ini.
Tetapi, untuk bergabung dengan TikTok Creator Fund, kamu harus memenuhi syarat tertentu dulu, yaitu:
- Usia minimal 18 tahun
- Termasuk penduduk dari 50 negara bagian di Italia, Spanyol, Jerman, Prancis, Inggris, atau Amerika Serikat
- Punya 10.000 followers atau lebih
- Punya jumlah viewers video paling sedikit 100 ribu penayangan dalam 30 hari terakhir
- Mengupload video asli buatan sendiri yang sesuai panduan komunitas TikTok
5. Afiliasi TikTok
Sebelum masuk ke pembahasan cara mengambil uang di TikTok, ada satu lagi cara yang tak kalah populer dari cara-cara sebelumnya untuk menghasilkan pundi-pundi uang dari TikTok.
Caranya adalah dengan mengunggah konten ulasan suatu produk, lalu melampirkan link afiliasi.
Saat ini, banyak sekali platform e-commerce yang mengadakan pemasaran afiliasi. Ternyata, pemasaran afiliasi TikTok ini terbukti sangat efektif untuk membuat penjualan meningkat.
Setiap audiens yang membuka link afiliasi kamu & membeli produk tersebut, kamu akan mendapat komisi sesuai ketentuan.
Namun, kamu harus memenuhi beberapa persyaratannya terlebih dahulu, sebelum coba menggunakan cara ini.
Kamu perlu menyertakan dokumen-dokumen seperti KTP, buku rekening, dll. yang tergabung dalam program Afiliasi TikTok.
Jika diterima, kamu bisa membuat & menautkan link afiliasi tersebut pada deskripsi konten video maupun bio pada lapan profil TikTok.
Supaya tautan afiliasi kamu punya banyak pengunjung & produk yang dipromosikan banyak pembeli, kamu harus mengunggah konten video secara rutin dan jangan lupa gunakan hashtag.
Langkah-langkah Cara Menarik Uang di TikTok
Penghasilan TikTok sangat beragam, tergantung bagaimana cara kamu mencari pundi-pundi uang dari TikTok. Setelah berhasil dengan salah satu atau beberapa cara di atas, kamu bisa menarik uangnya.
Agar bisa menarik uang dari TikTok, kamu harus punya metode penarikan uang yang didukung platform media sosial TikTok.
Sebelumnya, pastikan dulu informasi pengajuan penarikan uang tunai benar-benar sudah lengkap. Selain itu, informasi yang kamu berikan juga harus informasi terbaru.
Selain itu, kamu harus menyetujui syarat & ketentuan dari TikTok berdasar hukum dan undang-undang yang berlaku.
Langsung saja, simak Langkah-langkahnya di bawah ini.
- Buka TikTok & log in ke akunmu.
- Masuk ke laman ‘Profil’ dan pilih opsi ‘Rp’ di bagian atas.
- Lihat poin atau saldo TikTok-mu, kemudian pilih ‘Tarik’.
- Pada laman ‘Saldo Anda’, pilih nominal penarikan dana sesuai keinginanmu.
- Klik ‘Tarik Saldo’ dan tentukan metode untuk menarik uang.
- Klik ‘Tarik Uang Sekarang’ dan lakukan konfirmasi & verifikasi.
Berapa Lama Penarikan Uang di TikTok Masuk?
Setelah mengikuti Langkah-langkah di atas, kamu masih harus menunggu dulu karena uang yang sudah ditarik tidak langsung masuk ke rekening atau e-wallet milikmu.
Berdasarkan kebijakan dari TikTok, kamu harus menunggu sampai sekitar 15 hari agar uang yang ditarik bisa cair.
Tetapi, tentu saja rentang waktu ini bisa lebih cepat, namun bisa juga lebih lama di luar perkiraan tersebut.
Yang jelas, jangka waktu transfer uang tersebut adalah kebijakan dari TikTok yang mengutamakan keamanan. Jadi, harap bersabar jika kamu melakukan penarikan uang dari TikTok.
Sebagai informasi, pihak TikTok akan secara otomatis melakukan penarikan dana setiap hari Rabu. Jadi, berapapun nominal yang bisa kamu Tarik, pastik akan diproses juga.
Lalu, berapa nominal terkecil yang bisa kamu cairkan di TikTok? Perlu diketahui, kamu bisa mencairkan uang di TikTok dengan minimum nominal sebesar Rp 10.000.
Jika kamu mengisi data penarikan uang dengan benar, uang tersebut akan otomatis masuk ke e-wallet atau rekening bank milikmu.
Cara Mengatasi Gagal Penarikan Saldo TikTok
Sayangnya, penarikan saldo TikTok bisa mengalami kegagalan. Tentu saja, gagalnya penarikan saldo TikTok ada penyebabnya. Salah satunya adalah akun TikTok kamu melanggar pedoman komunitas.
Penyebab lain adalah seperti gangguan server TikTok, aplikasi TikTok perlu update, limit penarikan saldo TikTok, belum terhubung e-wallet/rekening, atau saldo TikTok di bawah minimum penarikan.
Untuk itu, kamu harus pastikan aplikasi TikTok sudah update dan rekening atau e-wallet sudah terhubung dengan benar ke akun TikTok.
Selain itu, kamu juga harus mematuhi kebijakan komunitas TikTok, memastikan nomor rekening (VA) benar, dan memastkan saldo TikTok cukup untuk melakukan penarikan.
Demikian panduan cara mengambil uang di TikTok. Mudah-mudahan, artikel ini bermanfaat bagi kamu yang ingin menghasilkan pundi-pundi yang dari platform media sosial ini.
Kamu membaca artikel ini di pojoksosmed.com. Pojoksosmed merupakan website penyedia jasa sosial media, dimana kamu bisa menambah followers, views ataupun likes titkok kamu dengan mudah dan cepat. Kamu bisa cek jasa untuk tiktok yang kami tawarkan: