Para pengguna FB bisa membagikan aktivitas serunya melalui story. Namun, story akan hilang setelah satu hari diunggah, ini mencuat pertanyaan baru mengenai cara melihat story Facebook yang sudah hilang. Barangkali kamu mau melihat apa status kamu atau temanmu, lihat caranya di bawah ini!
Cara Melihat Story Facebook yang Sudah Hilang
Apabila kamu ingin melihat kembali foto atau video yang sudah hilang dari status Facebook, kabar baiknya ada cara untuk melihatnya. Kamu bisa melakukannya dari HP atau PC, adapun penjelasannya diuraikan sebagai berikut:
- Siapkan perangkat yang mau dipakai, bisa berupa HP, laptop, komputer atau tablet.
- Jalankan browser pada perangkat kamu.
- Masukkan alamat web facebook.com pada kotak pencarian.
- Lalu, Masuk ke akun Facebook melalui email atau nomor telepon.
- Alihkan ke halaman menu Pengaturan.
- Pilih opsi Informasi Facebook Anda dari daftar menu yang muncul.
- Kemudian ketuk Unduh Informasi Anda.
- Di laman ini kita bisa mengunduh data-data sesuai keinginan. Cari berdasarkan tanggal foto atau video yang diunggah.
- Tekan tombol Buat File untuk memulai pengunduhan.
- Kamu akan menerima pemberitahuan dari Facebook apabila melakukannya dengan benar. Buka pemberitahuan tersebut, lalu tekan tombol Unduh.
- Masukkan kata sandi akun Facebook sebagai bentuk konfirmasi.
- Tunggu sampai proses unduhan selesai.
- Selanjutnya, ekstrak file tersebut untuk melihat isinya.
- Buka file berekstensi .index dengan cara ketuk opsi Open With > Google Chrome.
- Facebook akan membawa kamu ke sebuah laman, scroll ke bawah dan buka menu Pilih Postingan.
- Di sana akan terlihat unggahan Facebook yang sudah hilang atau terhapus.
Cara Mengaktifkan Fitur Arsip Facebook
Dengan cara melihat story Facebook yang sudah hilang ini, kamu bisa melihat semua cerita yang pernah kamu unggah. Namun, kamu harus mengaktifkan fitur Arsip Cerita Facebook terlebih dulu. Itu bisa dilakukan dengan mudah, supaya lebih jelas simak alurnya di bawah ini:
- Buka aplikasi atau laman Facebook.
- Log in ke akun Facebook kamu.
- Pada halaman utama, ketuk foto profil akun yang berada pada sudut kanan atas.
- Ketuk opsi Nama Akun. Ini akan menampilkan halaman profil.
- Pilih tanda titik tiga sejajar yang berada di bawah foto profil kamu.
- Pada bagian Pengaturan Profil, tekan menu Arsip.
- Tekan Arsip Cerita untuk melihat seluruh cerita yang pernah kamu bagikan ke Facebook.
- Ketuk tombol dengan ikon gear atau roda gigi yang berada pada kanan atas.
- Aktifkan opsi arsip cerita dengan cara mengetuk tombol toggle Simpan ke Arsip.
- Setelah opsi tersebut dinyalakan, semua cerita akan disimpan ke dalam arsip. Kamu bisa mengaksesnya pada saat kapan pun.
Cara Membuat Sorotan Cerita di Facebook
Apabila kamu ingin menikmati koleksi story FB dengan lebih mudah, disarankan membuat sorotan cerita. Fitur tersebut akan mengumpulkan aneka story terpilih dalam satu album dan bisa ditonton oleh semua orang. Jika kamu tertarik, pahami dulu langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Jalankan aplikasi Facebook dan masuk ke akun kamu.
- Lalu, buka lagi menu Arsip Cerita. Pada laman ini berisikan semua cerita Facebook yang pernah diunggah sebelumnya.
- Pilih sejumlah cerita yang mau ditampilkan dalam Sorotan.
- Lalu, tekan tanda bintang yang bertuliskan “fitur”.
- Ketuk opsi Tambahkan ke Unggulan untuk menambahkan cerita ke koleksi sorotan yang pernah kamu buat.
- Apabila mau membuat sorotan baru, pilih menu Koleksi Unggulan Baru.
- Tak lupa, buat judul sorotan sesuai keinginan.
- Terakhir, tekan tombol Simpan. Selesai.
Alternatif Cara Mencari Unggahan Facebook yang Dihapus
Ada kalanya kita teringat satu unggahan, namun unggahan tersebut sudah dihapus. Perasaan kita seketika menjadi menyesal karena sudah menghapusnya.
Tapi jangan dulu, ada beberapa trik untuk mengembalikan unggahan yang sudah dihapus, antara lain yaitu:
-
Gali Terus Sampai Menemukan Unggahan Original
Untuk cara melihat story Facebook yang sudah hilang ini, coba cari unggahan tersebut di akun Facebook kamu. Jika kamu masih ingat tentang apa unggahan tersebut, gunakan fitur Search untuk membantu menemukannya.
Bisa juga dengan mencarinya di Google menggunakan kata kunci dari unggahan tersebut. Seharusnya itu akan mengantarkan kamu ke laman yang berisi unggahan original.
-
Periksa Kotak Email Kamu
Facebook akan mengirimkan pesan berisi unggahan apabila kamu mengaktifkan fitur Push Notifications. Tanpa kamu sadari, mungkin kamu mempunyai pesan tersebut di dalam kotak email.
Kalau kamu masih ingat apa kata kunci dari email tersebut, carilah menggunakan Inbox Search. Biar lebih mudah, cari menggunakan kata kunci Facebook.
-
Periksa Kotak Email Teman Kamu
Selain mengandalkan kotak email sendiri, kamu juga bisa mengecek kotak email teman kamu yang mengaktifkan notifikasi terkait unggahan kamu.
Biasanya, mereka adalah orang yang ditandai atau disebutkan di dalam unggahan. Tanyalah kepada mereka untuk melakukan pencarian di kotak masuk email dan mintalah untuk membantu menemukan unggahan FB yang terhapus.
Apabila kamu masih bingung cara melihat story Facebook yang sudah hilang, sebaiknya pahami lagi rangkuman yang sudah dijelaskan di atas. Pada intinya, kamu perlu mengaktifkan fitur Arsip Cerita supaya semua cerita nantinya tersimpan.
Pojoksosmed merupakan website penyedia jasa sosial media. Kami menawarkan jasa tambah followers instagram, youtube, tiktok dan masih banyak lagi untuk mempermudah kamu mengembangkan akun sosial media kamu dengan cepat.